Foto Bersama Reuni Angkatan Embrio 2003 Jurusan Biologi FMIPA UNM (Doc. Ist)

BIOma – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Embrio 2003 Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) menyelanggarakan reuni angkatan dengan tema “Embrio Reunion Gala: Celebration 20 Years of Beautiful Stories” yang berlangsung di Gardenia Hall Lt.5 Claro Hotel Makassar, Minggu (02/07).

Kegiatan ini diawali dengan foto bersama dan jalan santai yang dimulai dari titik kumpul depan Gedung Phinisi UNM sampai ke Gedung Hotel Claro Makassar. Dilanjutkan dengan pembukaan dan sambutan-sambutan. Selain itu, rangkaian kegiatan pada reuni tahun ini cukup menarik, yaitu adanya fun games dan pemutaran video kaleidoskop. Panitia reuni Embrio 2003 juga mengadakan pemilihan Ketua Angkatan yang baru.

Andi Akbal selaku Ketua Angkatan terpilih yang baru mengungkapkan perasaannya dan juga menyampaikan langkah yang akan dilakukan kedepannya.

“Perasaan saya gembira bercampur haru sekaligus deg-degan dan kedepannya saya akan menyusun struktur angkatan baru, serta menyusun rencana kerja angkatan,” ungkapnya.

Antusias para peserta juga terlihat jelas dalam reuni ini, semuanya saling bernostalgia dan mengabadikannya melalui dokumentasi. Salah satunya Armi Indrayuni yang mengungkapkan rasa bahagianya bisa turut hadir dalam reuni ini.

“Kegiatan ini luar biasa sekali karena kita bisa bertemu lagi dengan teman-teman setelah 20 tahun lalu berkuliah di Jurusan Biologi UNM dan Alhamdulillah sampai 20 tahun kebersamaaan kami itu semuanya sudah sukses-sukses,” tuturnya dalam wawancara.

Selanjutnya, Hilmi Hambali selaku panitia pelaksana reuni Embrio 2003 juga menyampaikan harapannya untuk angkatan Embrio.

“Semoga teman-teman semuanya selalu dalam keadaan sehat, bisa lebih kompak dan kita bisa buat program-program yang tentunya tidak hanya kegiatan reuni, tetapi kita juga menyelenggarakan kegiatan buka bersama setiap tahun dan kegiatan bakti sosial,” harapnya.

Reporter: Tanriati dan Afriansyah Gibran A. Latif

Loading

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *