BIOma – Pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) telah ditutup sejak 24 februari 2024 lalu. Dilansir dari laman SNPMB BPPP Kemdikbud, pengumuman SNBP dijadwalkan hari ini, 26 Maret 2024 pukul 15.00 WIB.
Terdapat beberapa langkah yang harus diperhatikan dalam membuka pengumuman SNBP, yaitu:
1. Langkah pertama adalah dengan membuka Portal SNPMB https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
2. Klik sidebar lalu pilih menu “SNBP” hingga muncul pilihan Informasi Umum, Kuota Sekolah, Viewer Monitoring PDSS, PTN SNBP, dan Pengumuman SNBP.
3. Klik “Pengumuman SNBP”. Peserta didik bisa memilih melihat pengumuman di laman https://pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
4. Selanjutnya isi nomor pendaftaran SNBP dan tanggal lahir peserta.
5. Klik “Lihat Hasil Seleksi”. Status kelulusan akan langsung diberikan pada siswa, tampilan header biru menandakan bahwa peserta lulus, sedangkan merah peserta tidak lulus.
6. Apabila lulus, peserta SNBP harus melakukan daftar ulang di PTN penerima untuk memastikan statusnya sebagai mahasiswa baru.
Peserta yang dinyatakan lulus seleksi diharapkan untuk melakukan proses daftar ulang dan tidak bisa mengikuti seleksi UTBK-SNBT 2024 ataupun seleksi mandiri PTN manapun. Saat akan melihat pengumuman hasil tes, pastikan Anda memiliki jaringan internet terbaik, tetap tenang, dan tidak stres. Siapkan tissue, persiapkan mental yang baik, dan terus berdoa.
Reporter : Arlindah