BIOma – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) telah menggelar Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun 2024. Pelaksanaan kegiatan PKKMB FMIPA UNM ini dilaksanakan di Pelataran Menara FMIPA UNM, Jumat (16/08).
Pelaksanaan PKKMB FMIPA UNM diikuti oleh 1.268 mahasiswa baru yang tersebar di beberapa Jurusan dan Program Studi (Prodi). Jurusan-jurusan tersebut di antaranya Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Geografi. Adapun untuk Program Studi, yakni Pendidikan IPA dan Statistika.
Suwardi Anas selaku Dekan FMIPA UNM dalam sambutannya mengatakan bahwa mahasiswa tahun ini merupakan mahasiswa baru terbanyak di umur FMIPA UNM menuju umur 61 tahun.
“Selama 61 tahun FMIPA UNM, jumlah mahasiswa baru terbesar tahun ini. Selamat memasuki Fakultas FMIPA, Anda adalah masa depan UNM dan masa depan bangsa kita,” ungkapnya.
Mira’tul Munirah Darman yang merupakan salah satu mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi menyampaikan kesannya dalam pelaksanaan PKKMB Fakultas.
“Menurut saya pelaksanaan PKKMB Fakultas ini sangat menarik di mana proses berjalannya acara sangat baik dan dilaksanakan secara tepat waktu serta para dekan maupun dosen juga sangat menarik perhatian karena mereka tidak membuat kita tegang justru membuat kita happy,” ujarnya.
Selanjutnya, Salman Fauzan T yang merupakan mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika juga meyampaikan kesannya bahwa PKKMB Fakultas sangat menarik dan seru.
“PKKMB Fakultas ini sangat menarik, seru, tempatnya nyaman, dan bersih yang membuat saya rileks dalam menerima materi. Para dosennya juga ramah kepada mahasiswa baru yang membuat saya semakin tertarik untuk kuliah di kampus ini,” pujinya.
Reporter : Tanriati dan Yaumil Maghfirah Armas