Suasana kegiatan penutupan SPORA 2020 HIMABIO FMIPA UNM (25/11) (Doc. LPM BIOma)

BIOma – Himpunan Mahasiswa Jurusan Biologi (HIMABIO) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) sukses gelar acara penutupan Sport and Art (SPORA) 2020 pada Rabu(25/11). SPORA merupakan program kerja tahunan HIMABIO FMIPA UNM yang dilaksanakan oleh bidang Hubungan Masyarakat (HUMAS). Kegiatan ini berupa perlombaan dalam bidang olahraga dan seni antar kelas untuk memperebutkan juara dari berbagai paket lomba.Spora tahun ini mengangkat tema “Produktivitas Warga Biologi dalam menjaga Silaturahmi di Tengah Pandemi COVID-19“. Tema tersebut diangkat sesuai dengan kondisi yang terjadi saat ini.

Yusril Haq Ismail, selaku Ketua Panitia SPORA 2020 mengatakan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini pada dasarnya untuk menyambung tali silaturahmi antar warga biologi.

Tujuan diadakannya kegiatan Spora ini adalah sebagai wadah untuk menjaga silaturahmi antar sesama warga biologi. Selain itu SPORA juga sebagai bentuk refreshing dari kesibukan aktivitas perkuliahan, serta sebagai sarana untuk
menumbuhkan jiwa sportifitas dan kreatifitas warga,
” tuturnya.

Sasaran kegiatan SPORA ini adalah warga biologi angkatan aktif biologi UNM (2017-2019) dan tercatat sebagai warga yang lulus kader. Namun, SPORA tahun ini masih mewadahi angkatan 2016 untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini. Beberapa orang yang terlibat dalam kegiatan ini adalah warga biologi serta bantuan dari pengurus dan senior-senior biologi. SPORA 2020 menghadirkan 9 paket lomba yang terbagi atas 2 lomba dari cabang olahraga yaitu Mobile Legend dan senam kreatif, 5 lomba dari cabang seni yaitu musikalisasi puisi, video kreatif, fotografi, cover lagu, dan desain poster, serta 2 tambahan lomba lainnya yaitu tik-tok edukasi dan menulis esai. Adapun teknik penjurian juga dilaksanakan secara daring yakni peserta mengirimkan karya masing-masing lomba melalui e-mail yang telah disediakan, kemudian panitia menyetor kepada dewan juri.

Yusril juga menyampaikan beberapa kendala yang dialami selama kegiatan tersebut berlangsung.

Kendala kami saat kegiatan berlangsung adalah terjadinya miss komunikasi baik peserta maupun sesama panitia, hal ini disebabkan karena situasi dan kondisi sekarang yang tidak memungkinkan untuk bertemu secara langsung,” jelasnya.

Penutupan kegiatan SPORA 2020 ini dilaksanakan secara luring yang dirangkaikan dengan acara Bazar, pertandingan final cabang lomba Mobile Legend, pengumunan pemenang dari masing-masing cabang lomba dan juara umum, serta pemberian hadiah dan sertifikat kepada masing-masing pemenang. Meskipun pelaksanaan kegiatan SPORA 2020 berbeda dengan kegiatan SPORA tahun-tahun sebelumnya, namun harapan ketua panitia agar Spora tahun sebelumnya bisa berkaca dari Spora tahun ini dan tahun-tahun sebelumnya agar kegiatan SPORA selanjutnya bisa lebih baik lagi.

Harapan saya untuk SPORA kedepannya, semoga bisa lebih baik lagi dari tahun ini dan tahun-tahun sebelumnya.” harapnya.

Reporter: Rosinta Paradilla

Loading

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *