Sosialisasi KKN-Kebangsaan yang dilaksanakan melalui zoom cloud meeting (Doc.Ist)

BIOma – Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam mengadakan sosialisasi Kuliah Kerja Nyata Kebangsaan (KKN-K) dan Kuliah Kerja Nyata Bersama (KKN-Bersama) pada hari Sabtu (25/9) melalui Zoom Meetings. Progam KKN-K dan KKN-Bersama sejatinya telah dilaksanakan sejak tahun 2013 lalu. Program ini bertujuan untuk meningkatkan peran dan kontribusi nyata perguruan tinggi dan mahasiswa dalam pembangunan nasional, memperkokoh semangat nasionalisme, rasa kebangsaan, dan mempererat persaudaraan antar mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Kegiatan sosialisasi yang dihelat oleh Jurusan Biologi FMIPA UNM ini bertujuan untuk memperkenalkan kegiatan KKN-Kebangsaan kepada mahasiswa Jurusan Biologi dengan menghadirkan pembicara yang merupakan mahasiswa Jurusan Biologi FMIPA UNM alumni KKN-Kebangsaan tahun 2021 atas nama Alfina Putriyani Ahmad dan St. Khumaerah.

KKN-Kebangsaan merupakan program yang dilaksanakan sekali setahun oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta diikuti oleh setiap perwakilan mahasiswa yang berasal dari berbagai perguruan tinggi se-Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Jadwal pelaksanaan KKN-Kebangsaan ini dilaksanakan satu kali dalam setahun pada bulan April hingga Mei. Adapun pelaksanaannya dilakukan pada libur panjang atau pergantian semester genap ke ganjil agar tidak menganggu proses perkuliahan di setiap universitas.

Mahasiswa dari setiap perguruan tinggi harus melalui beberapa tahapan agar dapat mengikuti program KKN ini, di antaranya : (1) pendaftaran (April-Mei), (2) seleksi berkas administrasi, (3) tes wawancara), dan (4) Pengumuman. Adapun beberapa persyaratan yang harus dipenuhi untuk yakni memiliki nilai IPK di atas 3,00, Kartu Rencana Studi (KRS), Surat Keterangan Aktif Kuliah, serta sertifikat pendukung maupun SK pengalaman organisasi.

Alfina Putriyani Ahmad selaku salah satu mahasiswa yang pernah menjadi pengabdi KKN-Kebangsaan mengungkapkan harapannya melalui sosialisasi virtual ini.

Semoga nantinya selalu ada delegasi yang diutus tiap tahunnya oleh Universitas Negeri Makassar khususnya dari Jurusan Biologi yang dapat mengikuti KKN-Kebangsaan di tahun-tahun selanjutnya. Kita berharap Pimpinan Birokrasi maupun Civitas Akademik lainnya dapat memberikan dukungan serta apresiasi bagi mahasiswa yang telah ataupun ingin berpartisipasi dalam KKN-Kebangsaan yang nantinya dapat dijadikan sebagai ajang untuk memperkenalkan budaya daerah, membawa nama baik kampus, serta mampu menjalin kerja sama antar seluruh perguruan tinggi dalam meningkatkan efektivitas arah pengembangan ilmu pengetahuan yang tentunya bermanfaat bagi nusa dan bangsa,” ujarnya.

Reporter : Ummul Kalsum

Loading

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *